New York (ANTARA News) - Indeks saham-saham di Wall Street ditutup beragam pada akhir perdagangan Jumat (Sabtu pagi WIB), di tengah serangkaian laporan data ekonomi terbaru dari Amerika Serikat.

Indeks Dow Jones Industrial Average bertambah 19,01 poin atau 0,08 persen menjadi ditutup di 25.219,38 poin. Indeks S&P 500 meningkat 1,02 poin atau 0,04 persen menjadi berakhir di 2.732,22 poin. Sementara itu, Indeks Komposit Nasdaq ditutup turun 16,96 poin atau 0,23 persen menjadi 7.239,47 poin.

Departemen Perdagangan AS mengatakan pada Jumat (16/2) bahwa pembangunan housing starts atau rumah baru yang dimiliki secara pribadi pada Januari sebanyak 1,326 juta unit, 9,7 persen di atas perkiraan Desember sebesar 1,209 juta unit.

Angka housing starts terbaru menandai tingkat tertinggi sejak Oktober 2016 dan di atas ekspektasi pasar.

Laporan tengah bulanan Universitas Michigan mengenai sentimen konsumen AS menunjukkan bahwa indeks naik menjadi 99,9 di Februari, 4,4 persen lebih tinggi dari bulan sebelumnya dan tercatat sebagai level tertinggi kedua sejak 2004.

Sementara itu, harga impor AS meningkat 1,0 persen pada Januari, di atas perkiraan pasar sebesar 0,6 persen, sedangkan harga untuk ekspor AS naik 0,8 persen pada Januari menyusul kenaikan 0,1 persen bulan sebelumnya, Departemen Tenaga Kerja mengatakan pada Jumat (16/2), demikian Xinhua.

(A026)

Reporter: Apep Suhendar
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2018