Bangkok (ANTARA News/TNA-OANA) - Dewan Nasional Ketentraman dan Ketertiban (NCPO) Thailand mengumumkan pencabutan jam malam di seluruh negeri yang berlaku segera.

Dalam sebuah pernyataan yang disiarkan televisi di TV nasional pada sekitar pukul 21.10 Jumat (13/6), NCPO memutuskan untuk mencabut jam malam nasional untuk meredakan dampak pada kehidupan sehari-hari masyarakat dan pariwisata, setelah tidak ada tanda-tanda kekerasan di daerah di mana jam malam dari tengah malam hingga pukul 04.00 itu diberlakukan.

Pengumuman itu dikeluarkan setelah panglima militer dan Ketua NCPO Prayuth Chan-ocha melakukan pidato televisi mingguan.

NCPO pada 10 Juni menghapus jam malam mulai tengah malam sampai pukul 04.00 di Provinsi Kanchanaburi, Ratchaburi, Ibu kota Provinsi Phetchaburi, Khao Yoi, Nong Ya Plong, Tha Yang, Ban Lat, distrik Ban Laem dan Kaeng Krachan, Rayong, Chanthaburi, Ibu kota Provinsi Trat, Khao Saming, Bo Rai, kabupaten Laem Ngop dan Ko Kut, Nakhon Phanom, Sakon Nakhon, Roi Et, Loei, Surin, Tak, Sukhothai, Mae Hong Son, Uttaradit, Phrae, Nan, Ibu kota Provinsi Songkhla, serta kabupaten Sadao, Trang, Satun.

Pada 3 Juni, NCPO juga menghapus jam malam di tiga daerah resor, yakni Provinsi Pattaya, Ko Samui dan Phuket, setelah mempertimbangkan bahwa jam malam tidak lagi diperlukan dan juga sebagai sarana untuk meningkatkan pariwisata.

Kabupaten Cha-am dan Hua Hin, serta Krabi dan provinsi-provinsi Phang-nga di Selatan jam malam telah dicabut pada 6 Juni.
(Uu.H-AK)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2014