Singapura (ANTARA News) - Tembakan dilepaskan selama pergumulan antara seorang polisi dan tersangka yang telah ia kawal di satu rumah sakit di Singapura pada Sabtu malam (20/6), demikian konfirmasi polisi setempat.

Polisi tersebut telah mengawal seorang pria Singapura yang berusia 24 tahun dan telah ditangkap sebelumnya Khoo Teck Puat Hospital untuk memperoleh perhatian medis setelah ia mengeluh dadanya nyeri, demikian laporan Xinhua.

Lelaki itu berusaha melarikan diri di rumah sakit dan bergumul dengan petugas polisi tersebut. Sekitar pukul 19.05 waktu setempat, tembakan dilepaskan.

Tersangka itu dapat ditaklukkan dengan cepat dan masih berada di dalam tahanan polisi. Polisi mengatakan situasi dapat dikendalikan dan masyarakat tidak terancam.

Tersangka yang berkwarganegaraan Singapura tersebut menderita luka ringan, sedangkan petugas yang berusia 31 tahun menderita luka tembak di jempol dan kakinya.

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2015