Tradisi Lebaran Ketupat setelah Hari Raya Idul Fitri

  • April 17, 2024 20:23 GMT+700

Warga antre untuk mendapatkan hidangan saat Lebaran Ketupat di Sukolilo Baru, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (17/4/2024). Tradisi Lebaran Ketupat yang dirayakan pada hari ketujuh setelah Hari Raya Idul Fitri tersebut digelar dengan membagikan berbagai hidangan ketupat secara gratis kepada warga sekitar. ANTARA FOTO/Didik Suhartono/YU

Ratusan warga memadati pantai untuk merayakan lebaran topat (ketupat) di Pantai Ampenan, Mataram, NTB, Rabu (17/4/2024). Tradisi lebaran topat di pulau Lombok dirayakan setelah tujuh hari setelah hari raya Idul Fitri yang diisi dengan kegiatan ziarah makam serta bersilaturahmi ke sanak saudara sambil berlibur ke destinasi wisata. ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi/YU

Warga mengunjungi Pantai Sanur saat tradisi Lebaran Ketupat di Denpasar, Bali, Rabu (17/4/2024). Tradisi lebaran ketupat yang dirayakan ribuan umat muslim di kawasan itu pada hari ketujuh setelah Hari Raya Idul Fitri dilakukan sebagai ajang untuk saling bersilaturahmi. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/YU

Related News